Kamis, 18 Mei 2017

PERBANDINGAN DAN PEMBAHASAN FRAMEWORK COBIT VS ITIL VS ASL

Standard
COBIT (Control Objective for Information & Related Technology)

Gambar terkait
(COBIT) adalah sekumpulan dokumentasi best practice untuk IT Governance yang dapat membantu auditor, pengguna (user), dan manajemen, untuk menjembatani gap antara resiko bisnis, kebutuhan kontrol dan masalah-masalah teknis IT (Sasongko, 2009).
COBIT mendukung tata kelola TI dengan menyediakan kerangka kerja untuk mengatur keselarasan TI dengan bisnis. Selain itu, kerangka kerja juga memastikan bahwa TI memungkinkan bisnis, memaksimalkan keuntungan, resiko TI dikelola secara tepat, dan sumber daya TI digunakan secara bertanggung jawab (Tanuwijaya dan Sarno, 2010).
COBIT merupakan standar yang dinilai paling lengkap dan menyeluruh sebagai framework IT audit karena dikembangkan secara berkelanjutan oleh lembaga swadaya profesional auditor yang tersebar di hampir seluruh negara. Dimana di setiap negara dibangun chapter yang dapat mengelola para profesional tersebut.

Information Technology Infrastructure Library (ITIL)

Hasil gambar untuk Itil
ITIL adalah suatu rangkaian dengan konsep infrastruktur, pengembangan, serta operasi teknologi informasi. ITIL sebenarnya adalah suatu rangkaian rangkuman dari beberapa buku yang membahas tentang pengelolaan (TI). ITIL memberikan beberapa praktik TI penting seperti daftar cek, tugas, serta beberapa prosedur yang disesuaikan dengan segala jenis organisasi(TI).
               
ITIL sudah dikembangkan sejak 1980-an dengan ITIL 1.0.Kemudian dengan beriringnya waktu  peningkatan pelayanan yang berkesinambungan dan adaptasi terhadap situasi saat ini dalam lingkungan (TI) modern ITIL 1.0 di rilis besar dan dijadikan ITIL 2.0 yang paling dikenal dengan set bukunya yang berhubungan dengan ITSM (IT service management) & service support(dukungan layanan). Pada awal 2007 ITIL 3.0 didirikan. Ini didirikan dengan sama sekali baru. Terdapat 3 bidang utama didalamnya : ITIL Core Publikasi, ITIL Pelengkap Bimbingan, ITIL Web Support Services
Application Services Library (ASL)




ASL kepanjangan dari Application Service Library. Kumpulan dari pedoman praktek terbaik tentang pengelolaan pengembangan dan pemeliharaan aplikasi.

ASL adalah sebuah framework untuk proses manajemen aplikasi. ASL adalah domain publik standar untuk manajemen aplikasi. ASL adalah standar yang independen, terpisah dari IT Infrastructure Library (ITIL), tetapi terkait dengannya dalam pengertian kepatuhan terhadap standar-standar untuk mengelola proses dan memberikan keterkaitan yang erat, kepatuahan dari kumpulan publik domain dari suatu pedoman.

ASL lebih dari sekadar framework. Karena didukung oleh praktek-praktek terbaik yang diambil dari sejumlah organisasi. Konsep ASL akan dikembangkan oleh yayasan dan para pendukungnya secara berkelanjutan.

PERBANDINGAN ITIL VS COBIT VS ASL


Hasil gambar untuk perbandingan itil cobit


ITIL memiliki jauh lebih banyak sumber ide dan pilihan, informasi, dan penjelasan tentang mengapa kita melakukan sesuatu. ITIL memiliki basis pengguna yang jauh lebih besar, pengakuan merek yang lebih tinggi, dan lebih banyak momentum. ITIL memiliki skema sertifikasi yang luas. Tapi terlalu mahal COBIT bebas untuk digunakan dan lebih umum digunakan oleh perusahaan-perusahaan besar seperti Sun Microsystems dan Oracle sehingga mudah untuk mengintegrasikan antara perusahaan. ASL lebih dari sekadar framework. Karena didukung oleh praktek-praktek terbaik yang diambil dari sejumlah organisasi. Konsep ASL akan dikembangkan oleh yayasan dan para pendukungnya secara berkelanjutan.

SUMBER 
http://agraandhyka.blogspot.co.id/2014/03/cobit-control-objectives-for.html
http://bang-ilmu.blogspot.co.id/2016/05/cobit-itil.html
http://hilmisays.blogspot.co.id/2016/03/pengertian-itil-dan-cobit.html
http://agristilim.blogspot.co.id/2016/05/application-service-library-asl.html